Banyuwangi, 21 April 2025 Siswa-siswi SMK Negeri Darul Ulum Muncar meraih prestasi gemilang dengan berhasil lolos seleksi paskibraka tingkat kabupaten sebanyak 2 orang siswa. Paskibraka merupakan singkatan dari Pasukan Pengibar Bendera Pusaka, yang memiliki tugas utama untuk mengibarkan dan menurunkan Bendera Pustaka pada upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Proklamasi yang dilaksanakan di tiga tempat, yaitu tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, dan nasional. Anggota paskibraka berasal dari pelajar SMA/sederajat kelas 10 dan/atau 11.

Lolos seleksi pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) merupakan prestasi dan impian yang sangat luar biasa bagi sebagian siswa – siswi Tingkat SMK , rasa seneng dan bangga inilah yang dirasakan 2 Siswa SMK Negeri Darul Ulum Muncar. Bersaing dengan puluhan pelajar dari sekolah lain untuk mendapatkan posisi paskibraka tingkat kabupaten Banyuwangi membuat Bentar Firmansyah Kelas X Teknika Kapal Penangkapan Ikan 1 dan Echi Nur Hidayah Kelas X Agribisnis Pengolahan Hasil Perikanan 1. Bentar dan Echi dinyatakan lolos setelah mengikuti seleksi selama tiga hari, mulai Senin hingga Rabu (14–16/04/2025), yang dipusatkan di Gedung Olah Raga (GOR) Tawang Alun Banyuwangi. Seleksi tersebut merupakan tahap lanjutan setelah proses awal yang dimulai sejak Januari 2025.

Seleksi berlangsung ketat selama tiga hari. Hari pertama dilakukan tes kesehatan. Hari kedua dilanjutkan dengan tes kesamaptaan dan baris-berbaris. Hari ketiga menjadi seleksi akhir yang menegangkan, dengan fokus pada ketahanan fisik dan penilaian keseluruhan.

Bapak Dr Umar Said, M.Pd selaku Kepala SMK Negeri Darul Ulum Muncar juga menyampaikan rasa syukurnya karena siswa yang lolos tingkat kabupaten pada tahun ini dan menyampaikan semangat terus . “Alhamdulillah, untuk tingkat kabupaten tahun ini 2 siswa kita lolos paskibra dan mewakili kabupaten banyuwangi untuk seleksi tingkat provinsi Jawa Timur. Dilihat dari seleksi yang cukup ketat, ini merupakan hasil yang sangat membanggakan. Selamat untuk Ananda Bentar dan Echi yang lulus seleksi ke tingkat kabupaten, serta mewakili Kabupaten Banyuwangi dalam Seleksi Paskibra tingkat Provinsi Jawa Timur, tetap rendah hati dan selalu berlatih dan semoga menjadi inspirasi serta motivasi untuk siswa SMK Negeri Darul Ulum Muncar dalam meraih prestasi terbaik”.

By admin