Muncar, 20 Juli 2024, Acara Penutupan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMK Negeri Darul Ulum Muncar berlangsung khidmat dan penuh keharuan. Prosesi sujud bersimpuh basuh kaki orang tua mampu menghipnotis Guru, Orangtua serta siswa untuk larut dalam suasana haru dan deraian air mata yang dilaksanakan.
Dr. Umar Said, M.Pd selaku Kepala SMK Negeri Darul Ulum Muncar menjelaskan, acara sujud bersimpuh membasuh kaki orang tua ini diadakan untuk menjembatani hubungan orang tua dan anak yang mungkin saja belum pernah mereka lakukan selama ini. “Acara seperti ini dilaksanakan untuk memberikan pelajaran kepada kita semua agar terus berbakti kepada kedua orang tua,” katanya.
Sebelumnya, dengan dipandu oleh Bapak Lukman Haki, S.Pd, prosesi diawali dengan para siswa-siswi sujud bersimpuh mencium tangan orang tua mereka, sementara orang tua membelai kepala anaknya.
Dengan kata-kata yang begitu menyentuh Bapak Lukman Haki membimbing siswa-siswi untuk memohon ampun kepada orang tua, meminta do’a agar bisa menjadi anak yang sholeh-sholehah dan dapat meraih kesuksesan, siswa juga dibimbing melafazkan do’a untuk para orang tua agar mendapatkan ridho mereka dan ridho dari Allah SWT. “Ibu dan Bapak yang sudah merawat dan membesarkan saya sampai sekarang, dengan sabar selalu membimbing dan memberikan segala keperluan, yang telah memberikan kasih sayang yang teramat besar. Maafkan saya ampuni segala kesalahan saya selama ini yang kadang membuat pian kesal,” tutur Bapak Lukman Haki lirih.
Saat itu, semua siswa dan orang tua tampak begitu menghayati untaian kata-kata yang mengiringi kegiatan. Tidak sedikit dari mereka dan pengunjung yang berhadir menetiskan air mata. “Rasanya begitu terharu, menggugah dan mengingatkan saya akan perjuangan membesarkan mereka selama ini,” ujar Ibu Ibu Siti Kusniah salah seorang orang tua siswa..
https://dindik.jatimprov.go.id