Muncar, 26 Juli 2024. Dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1446 Hijriah, keluarga besar Yayasan Manbaul Ulum Muncar Banyuwangi yang terdiri dari sepuluh lembaga, mengadakan event bertema “MEMBANGUN KEBERSAMAAN dan UKHUWAH ISLAMIYAH”. Acara akbar yang dilaksanakan bersama lembaga yayasan Manbaul Ulum Muncar meliputi “Santunan Anak Yatim Piatu dan Duafa” yang dilaksanakan pada hari Jumat malam, tanggal 26 Juli 2024.
Acara yang dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Kabupaten Banyuwangi yang diwakili Ka Sub Bag tata usaha Bapak Setyo Agung Wahyudi, Pengasuh Pondok Pesantren Manbaul Ulum, Wakil Ketua Yayasan Pondok Pesantren Manbaul Ulum dan seluruh civitas akademik dari yayasan Manbaul Ulum ini berjalan dengan lancar dengan diawali Pembacaan Ayat suci Alqur’an, Pembagian santunan, Sambutan Wakil Pengasuh Pondok Pesantren Manbaul Ulum dan dilanjutkan Kreasi siswa Yayasan Manbaul Ulum
“Berdirinya SMK Negeri Darul Ulum Muncar ini berdasarkan Prakarsa dari para pengasuh Ponpes Manbaul Ulum Muncar, Semoga Kegiatan santunan yatim piatu dan dhuafa ini dapat meningkatkan keimanan kita dan menjadi budaya dalam berbagi untuk sesama terutaman anak yatim piatu dan dhuafa. serta dapat mempererat silaturahim antar lembaga di Yayasan Manbaul Ulum” Pesan Bapak Dr. Umar Said, M.Pd Kepala SMK Negeri Darul Ulum Muncar