Gerakan Literasi Sekolah adalah kemampuan mengakses, memahami, dan menggunakan sesuatu secara cerdas melalui berbagai aktivitas, antara lain membaca, melihat, menyimak, menulis, dan/atau berbicara. Gerakan Literasi Sekolah merupakan sebuah upaya yang dilakukan secara menyeluruh untuk menjadikan sekolah sebagai organisasi pembelajaran yang warganya literat sepanjang hayat melalui pelibatan publik (Kemendikbud, 2016).
“Budaya membaca, baik itu membaca buku, membaca situasi adalah budaya yang sangat baik dan dibutuhkan saat ini dalam era gempuran digitalisasi, jika kita tidak bisa memilih antara literasi yang baik maka kita akan termakan oleh hoax yang sangat merugikan” Ujar Bapak Magiyono, M.Pd Kepala SMK Negeri Darul Ulum Muncar
Perpustakaan SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi Memiliki 3008 Judul Buku Dengan Total 41.378 Buku terdiri dari buku pelajaran dan buku umum untuk menunjang pengetahuna siswa dan guru, Jadi Ayo Membaca .